AS dan Iran Semakin Mesra



Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS), John Kerry, dan Menteri Luar Negeri Iran, Mohammad Javad Zarif, kembali melanjutkan pembicaraan tentang program nuklir Iran. Pertemuan itu di Kota Lausanne, Swiss, hari ini.

Seperti diberitakan Reuters, Senin (16/3/2015), pembicaraan itu dilakukan untuk mempercepat kesepakatan sebelum batas waktu yang sebelumnya disepakati yaitu pada 31 Maret 2015.

Pertemuan kali ini turut diikuti oleh Menteri Energi AS, Ernest Moniz, dan Kepala Program Nuklir Iran, Ali Akbar Salehi. Mereka berdua sebelumnya telah bertemu kemarin untuk merundingkan rincian teknis tentang batasan-batasan program nuklir Iran.

Menteri Kerry sebelumnya telah bernegosiasi dengan Iran untuk membuat konsesi yang akan memungkinkan enam kekuatan dunia (anggota P5+1) untuk mencapai kesepakatan nuklir dengan Iran yang akan mencabut sanksi dalam pertukaran untuk mengetahui batasan-batasan pada program nuklir tersebut.

Rencana kesepakatan program nuklir AS dengan Iran sebenarnya juga banyak dikritik beberapa pihak. Seperti diberitakan, 47 orang politisi dari Partai Republik memperingatkan Iran bahwa perjanjian nuklir antara Iran dan negara anggota P5+1 yang sedang dalam tahap pembicaraan dapat dibatalkan. Hal itu bisa dilakukan bila calon dari Partai Republik terpilih menjadi presiden AS berikutnya.

Related Posts:

0 Response to "AS dan Iran Semakin Mesra"

Posting Komentar