Gedung Putih Dikirimi Amplop Berisi Racun



Sebuah amplop yang dikirim ke Gedung Putih diuji dan diduga “positif sianida” akan dites lebih lanjut untuk mengkonfirmasi hasilnya, kata pasukan pengawal presiden AS, Secret Service pada Selasa (17/3).

Lembaga yang bertanggung jawab melindungi presiden AS itu mengatakan amplop yang diterima pada Senin di Gedung Putih Mail Screening Facility, awalnya diuji negatif.

Pengujian biologis pada Selasa “mengembalikan dugaan positif sianida," kata Secret Service dalam sebuah pernyataan, menambahkan sampel kemudian dikirim ke fasilitas lain untuk mengkonfirmasi hasilnya.

Badan ini menolak berkomentar lebih lanjut, merujuk pada investigasi yang sedang berlangsung.

Tidak ada korban luka akibat amplop tersebut, menurut laporan media.

Situs berita Intercept, yang pertama kali melaporkan insiden tersebut, mengatakan bahwa amplop berisi zat susu dan dalam wadah yang dibungkus dalam kantong plastik.

CNN

Related Posts:

0 Response to "Gedung Putih Dikirimi Amplop Berisi Racun"

Posting Komentar